Kebijakan dan Privasi

Pernyataan Privasi

Alihdaya123.com Indonesia menghargai privasi dari informasi dan data pribadi para penggunanya dan akan memastikan kepatuhan stafnya terhadap standar keamanan dan kerahasiaan yang terketat terkait semua informasi dan data pribadi yang diserahkan oleh para pengguna melalui Situs dan Alihdaya123.com tidak akan, dengan tunduk pada ketentuan dalam Pernyataan Privasi ini, memberikan informasi tersebut kepada siapa pun tanpa izin sebelumnya dari (para) pengguna Situs yang terkait (baik yang terdaftar atau tidak) (“(Para) Pengguna“).

Sangat direkomendasikan kepada Para Pengguna untuk membaca pernyataan privasi ini(“Pernyataan Privasi“) secara saksama untuk memahami kebijakan dan praktik Alihdaya123.com Indonesia terkait dengan perlakuan terhadap informasi dan data pribadi yang diberikan oleh Para Pengguna di Situs. Pernyataan Privasi ini berlaku baik terhadap Para Pengguna yang terdaftar maupun yang tidak terdaftar, dan ketentuan dalam Pernyataan Privasi ini dapat mengalami pembaruan, revisi, variasi dan/atau perubahan dari waktu ke waktu sebagaimana yang mungkin dianggap perlu dan/atau sesuai oleh Alihdaya123.com Indonesia.

 

Dengan mendaftar pada atau dengan menggunakan layanan/Situs, atau dengan menekan tombol “Daftar”, Pengguna:

 

(a)

memberikan izin kepada Alihdaya123.com dan/atau perusahaan-perusahaan grup Alihdaya123.com untuk mengumpulkan, menggunakan, mengungkapkan dan/atau memroses data pribadi Pengguna untuk tujuan sebagaimana yang diuraikan di bawah ini;

(b)

memberikan izin kepada Alihdaya123.com dan/atau perusahaan-perusahaan grup Alihdaya123.com untuk mengungkapkan data pribadi Para Pengguna kepada penyedia atau agen layanan pihak ketiga dari Alihdaya123.com dan/atau perusahaan-perusahaan grup Alihdaya123.com (baik di dalam atau di luar Indonesia) untuk tujuan sebagaimana yang diuraikan di bawah ini.

 

Apabila Para Pengguna memiliki pertanyaan atau kekhawatiran tentang Pernyataan Privasi ini, mereka dipersilakan untuk menghubungi Asisten Layanan Pelanggan dari Departemen Layanan Pelanggan Alihdaya123.com, yang rincian kontaknya tercantum di bagian berjudul “Pertanyaan” di bawah ini.

 

Dalam Pernyataan Privasi ini, istilah-istilah berikut ini memiliki arti masing-masing yang disebutkan secara spesifik di bawah ini kecuali apabila konteksnya mengharuskan yang lain:

 

(Para) Pemasang Iklan” adalah pengguna yang memasang iklan pekerjaan atau yang mempromosikan setiap kegiatan yang terkait dengan pekerjaan melalui Situs. 
“Alihdaya123.com” adalah Alihdaya123.com Inc. 
Grup Alihdaya123.com” adalah Alihdaya123.com Hong Kong Limited, Alihdaya123.com Singapore Pte Ltd, Alihdaya123.com Philippines Inc, Alihdaya123.com Recruitment (Thailand) Limited dan Alihdaya123.com Indonesia. 
“Alihdaya123.com ” adalah PT. Alihdaya Indonesia. 
(Para) Pencari Kerja” adalah para pengguna yang mencari pekerjaan. 
(Para) Pengguna yang Terdaftar” adalah Para Pengguna yang mendaftar di Situs untuk memperoleh layanan yang ditawarkan oleh Alihdaya123.com. Kecuali apabila konteksnya menentukan yang lain, acuan kepada “para pengguna” atau “Anda” dalam Pernyataan Privasi ini termasuk acuan kepada para pengguna umum dan Para Pengguna yang Terdaftar. 
Situs“adalah setiap situs web, portal pekerjaan atau aplikasi bergerak (mobile application) yang dimiliki dan dikelola oleh jobsDB dan para afiliasinya/anak-anak perusahaannya atau penyelenggara jasanya.



Tujuan Pengumpulan dan Penggunaan Data Pribadi

Selama menggunakan Situs, Para Pengguna dapat mengungkapkan atau diminta untuk memberikan informasi dan/atau data pribadi. Untuk memperoleh manfaat dari dan untuk menikmati berbagai layanan yang ditawarkan oleh Situs, Para Pengguna mungkin perlu memberikan informasi dan/atau data pribadi mereka kepada Alihdaya123.com Indonesia. Meskipun Para Pengguna tidak diwajibkan untuk memberikan informasi dan/atau data sebagaimana yang diminta di Situs, Alihdaya123.com Indonesia tidak akan dapat memberikan layanan tertentu di Situs apabila para pengguna tidak melakukan hal tersebut. 

Tujuan Alihdaya123.com Indonesia dalam mengumpulkan dan menggunakan informasi dan data di Situs termasuk akan tetapi tidak terbatas pada hal-hal berikut ini:

a)

untuk kegiatan operasional sehari-hari layanan yang diberikan kepada Para Pengguna;

b)

untuk membantu Para Pencari Kerja mencari pekerjaan yang sesuai dengan Para Pemberi Kerja dan untuk membantu Para Pemberi Kerja menilai kesesuaian para kandidat lowongan pekerjaan untuk spektrum pekerjaan dan industri yang luas;

c)

memberikan kepada Para Pengguna berbagai layanan yang ditawarkan oleh Situs dan nawala, lowongan pekerjaan serta materi promosi dan pemasaran (untuk rincian lebih lanjut, mohon mengacu kepada bagian berjudul “Berlangganan Nawala/Materi Promosi/Materi Pemasaran” di bawah ini);

(d)

untuk menangani dan menindaklanjuti pertanyaan, permintaan dan keluhan dari Para Pengguna;

(e)

untuk menghubungi Para Pengguna terkait dengan pemberitahuan administratif dan komunikasi terkait dengan penggunaan Situs oleh Pengguna tersebut dan untuk menanggapi pertanyaan atau permintaan dari Para Pengguna;

(f)

untuk membantu Alihdaya123.com Indonesia dalam pengembangan untuk tujuan pemasaran dan promosi di masa mendatang atau tujuan internal lainnya;

(g)

untuk melakukan verifikasi terhadap identitas Para Pengguna yang telah memasang iklan, materi, pernyataan, pesan, pendapat atau komentar atau informasi lain (secara bersama-sama disebut “Informasi“) di Situs;

(h)

untuk mengidentifikasi Para Pengguna yang telah melihat Informasi yang dipasang di Situs;

(i)

untuk memperkenankan kepada Para Pengguna untuk menikmati manfaat yang diterima oleh mereka sebagai anggota Situs dengan mendaftarkan diri untuk acara dan promosi khusus yang diselenggarakan oleh Alihdaya123.com Indonesia dan atau para afiliasinya dan atau perusahaan rekanannya;

(j)

untuk mengidentifikasi Para Pengguna yang telah memperoleh manfaat mereka sebagai anggota Situs dengan menerima dan menggunakan materi promosi pemasaran;

(k)

untuk memfasilitasi Alihdaya123.com Indonesia dan/atau para afiliasinya dalam menggunakan data pribadi Para Pengguna untuk tujuan yang terkait dengan penyediaan layanan yang diberikan oleh jobsDB Indonesia dan layanan pemasaran dan/atau acara khusus dari jobsDB Indonesia dan/atau para afiliasinya;

(l)

untuk memperoleh data statistik tentang Para Pengguna untuk menganalisis penggunaan Situs dalam rangka membantu pengembangan Situs lebih lanjut; dan

(m)

untuk tujuan selain hal-hal yang disebutkan di atas, yang terkait dengan penyediaan produk dan/atau layanan oleh jobsDB Indonesia dan/atau para afiliasinya.

Apabila Pengguna berusia di bawah 18 tahun, Alihdaya123.com Indonesia sangat menyarankan agar Pengguna tersebut meminta izin sebelumnya dari orang yang memiliki tanggung jawab orang tua (parental responsibility) atas Pengguna tersebut, sebagai contoh, orang tua atau wali, yang dapat menghubungi personel yang bertanggung jawab dari jobsDB Indonesia, yang rincian kontaknya tercantum di bagian berjudul “Pertanyaan” untuk mendaftarkan Pengguna sebagai anggota Situs.

Alihdaya123.com Indonesia hanya berupaya untuk mengumpulkan data pribadi yang diperlukan dan memadai, akan tetapi tidak berlebihan terkait dengan tujuan yang tercantum dalam hal-hal yang disebutkan di atas.

Apabila Alihdaya123.com Indonesia perlu menggunakan data pribadi Anda untuk tujuan selain hal-hal yang tercantum di atas, kami akan meminta izin yang ditentukan sebelumnya dari Anda untuk melakukan hal tersebut. Apabila Anda masih di bawah umur, izin yang ditentukan sebelumnya tersebut harus diberikan oleh orang tua atau wali Anda.


Pengumpulan Data Pribadi

Alihdaya123.com Indonesia dapat mengumpulkan informasi dan/atau data pribadi tentang suatu Pengguna seperti nama pengguna tersebut, ID dan kata sandi log-in, alamat, alamat surat elektronik, nomor telepon, usia, jenis kelamin, tanggal lahir, negara tempat tinggal, kewarganegaraan, tingkat pendidikan dan pengalaman kerja yang dengan cara lain tidak tersedia untuk umum. Sewaktu-waktu, jobsDB Indonesia juga dapat mengumpulkan informasi dan/atau data pribadi tambahan dari Pengguna sehubungan dengan kontes, survei, atau penawaran khusus.

Yang akan diizinkan untuk mengakses informasi dan data pribadi Para Pengguna hanyalah staf Alihdaya123.com Indonesia yang diberikan kewenangan dengan sebagaimana mestinya, dan jobsDB Indonesia tidak akan memberikan informasi dan data pribadi tersebut kepada pihak ketiga mana pun kecuali dan selain dalam keadaan yang tercantum di bagian berjudul “Pengungkapan atau Transfer Data” di bawah ini.


Pengungkapan atau Transfer Data

Alihdaya123.com Indonesia sepakat untuk melakukan semua langkah yang dapat dilaksanakan dan yang wajar untuk menjaga agar semua informasi dan data pribadi para pengguna tetap rahasia dan/atau tidak diungkapkan, dengan tunduk pada hal-hal berikut ini.

Secara umum, Alihdaya123.com indonesia hanya akan mengungkapkan dan/atau mentransfer informasi dan/atau data pribadi Para Pengguna kepada personel dan staf Alihdaya123.com Indonesia untuk tujuan menyediakan layanan kepada Para Pengguna dan pelanggan Alihdaya123.com Indonesia yang berupa perusahaan yang membuat permintaan khusus untuk informasi dan/atau data tersebut dengan izin sebelumnya dari Para Pengguna. Kendati demikian, Alihdaya123.com Indonesia dapat mengungkapkan dan/atau mentransfer informasi dan/atau data tersebut kepada pihak-pihak ketiga dalam keadaan berikut ini:

(a)

apabila informasi dan/atau data diungkapkan dan/atau ditransfer kepada para pemasok atau penyedia layanan pihak ketiga yang telah diberikan kewenangan dengan sebagaimana mestinya oleh Alihdaya123.com Indonesia untuk menggunakan informasi dan/atau data tersebut dan yang akan memfasilitasi layanan di Situs, dengan kewajiban untuk menjaga kerahasiaan;

(b)

apabila informasi dan/atau data diungkapkan dan/atau ditransfer kepada para agen, afiliasi atau rekanan mana pun dari jobsDB Indonesia yang telah diberikan kewenangan dengan sebagaimana mestinya oleh Alihdaya123.com Indonesia untuk menggunakan informasi dan/atau data tersebut;

(c)

apabila diizinkan berdasarkan “Syarat dan Ketentuan” termasuk “Syarat dan Ketentuan Talent Search” (lihat Bagian Profil di bawah ini);

(d)

apabila Alihdaya123.com Indonesia perlu melindungi dan mempertahankan hak dan propertinya;

(e)

apabila Alihdaya123.com Indonesia menganggap perlu melakukan hal tersebut untuk mematuhi peraturan perundang-undangan yang berlaku, termasuk tanpa pembatasan sebagaimana yang diminta oleh instansi atau lembaga pemerintah dan kepatuhan terhadap proses hukum peradilan, perintah pengadilan, atau proses hukum yang dikenakan terhadap Situs;

(f)

apabila Alihdaya123.com Indonesia menganggap perlu menyerahkan produk-produk dan layanan-layanan yang kami tawarkan dan mengolah pengalaman pengguna yang positif; dan

(g)

apabila Alihdaya123.com Indonesia menganggap perlu memelihara dan atau meningkatkan layanan-layanan di Situs.

Data pribadi yang dikumpulkan melalui Situs dapat ditransfer, disimpan dan diproses di negara mana pun di mana Alihdaya123.com Indonesia atau setiap anggota Grup Alihdaya123.com beroperasi. Dengan menggunakan Situs, Para Pengguna dianggap telah menyetujui, mengizinkan dan memberikan kewenangan kepada Alihdaya123.com Indonesia untuk mengungkapkan dan/atau mentransfer informasi dan data pribadi mereka dalam keadaan yang dinyatakan di atas, serta untuk setiap transfer informasi (termasuk Informasi) di luar negara Para Pengguna.

 

Para Pemasang Iklan Alihdaya123.com dan Aplikasi Online

Membuat aplikasi online untuk iklan pekerjaan dalam Situs adalah layanan gratis dan opsional yang mensyaratkan para pengguna untuk mengisi kolom wajib (misalnya nama depan, nama belakang, nomor telepon dan alamat email) sehingga Para Pemasang Iklan dapat mengidentifikasi dan menghubungi para pelamar. Saat anda mengajukan lamaran pekerjaan pada aplikasi Situs, termasuk lampiran dan surat pengantar:

  • diteruskan secara langsung ke Pemasang Iklan dan/atau wakil yang ditunjuknya; dan/atau
  • disimpan di Pusat Rekrutmen Alihdaya123.com atas nama Pemasang Iklan

Pusat Rekrutmen Alihdaya123.com memungkinkan pada Pemasang Iklan untuk dapat dengan mudah dan efektif mengelola proses rekrutmen mereka melalui satu fasilitas sentral yang disediakan oleh Alihdaya123.com.

Dengan melamar suatu posisi pekerjaan yang diiklankan dalam Situs anda meminta  agar Alihdaya123.com memberikan informasi yang anda berikan ke Pemasang Iklan terkait dan/atau wakil yang ditunjuknya. Setiap pertanyaan yang anda miliki terkait dengan posisi pekerjaan yang diiklankan di Alihdaya123.com, lamaran online anda dan/atau status lamaran anda harus ditunjukkan secara langsung ke Pemasang Iklan atau agen yang ditunjuknya, bukan Alihdaya123.com.

Setiap Informasi Pribadi yang disimpan oleh jobsDB sebagai bagian dari lamaran anda hanya akan digunakan sesuai dengan Pernyataan Privasi ini. Penggunaan informasi anda (pribadi atau secara lain) oleh Pemasang Iklan tidak berada dalam kendali jobsDB dan jika anda memiliki pertanyaan tentang bagaimana Pemasang Iklan menggunakan informasi pribadi anda atau ingin meminta akses ke setiap informasi pribadi yang telah anda kirim sebagai bagian dari aplikasi atau yang telah diberikan kepada mereka sebagai bagian dari Profil jobsDB (sebagaimana dijelaskan di bawah ini), Anda berhak untuk menghubungi Pemasang Iklan secara langsung.


Profil jobsDB

jobsDB memberikan pilihan untuk membuat Profil jobsDB pribadi (“Profil jobsDB”)kepada semua Pengguna Terdaftar. Profil jobsDB dapat termasuk riwayat hidup, riwayat pekerjaan dan pendidikan, rincian kontak, gaji yang diharapkan, serta klasifikasi dan lokasi pekerjaan yang disukai. Para Pemasang Iklan yang disetujui oleh jobsDB dapat mencari pangkalan data Profil jobsDB untuk menemukan dan menghubungi kandidat-kandidat yang relevan. jobsDB memberikan sejumlah pilihan privasi kepada Para Pengguna Terdaftar terkait dengan akses yang diberikan oleh jobsDB kepada Para Pemasang Iklan terkait dengan Profil jobsDB mereka dan Para Pengguna Terdaftar dapat memilih seberapa banyak bagian dari profil jobsDB mereka yang hendak mereka bagikan (apabila ada) dengan Para Pemasang Iklan berdasarkan pengaturan privasi berikut ini:

  • STANDAR

    Jika anda menempatkan Profil jobsDB anda ke standar, maka Profil Anda , kecuali untuk daftar riwayat hidup dan rincian kontak, dapat dilihat oleh Para Pemasang Iklan yang mencari database Profil jobsDB. Konten terkait dari daftar riwayat hidup yang dilampirkan ke  profil anda seperti peran kepegawaian, uraian tanggung jawab dan tugas, dan riwayat pendidikan termasuk sekolah, bidang dan jangka waktu studi, juga dapat dipindai oleh jobsDB dan diteruskan ke para Pemasang Iklan dalam database Profil. Selain itu, , jika Pemasang Iklan ingin membeli akses ke Profil jobsDB anda, Profil JobsDB pekerjaan purna waktu anda termasuk daftar riwayat hidup dan rincian kontak harus di email segera ke Pemasang Iklan terkait. Para Pemasang Iklan juga dapat memilih untuk mengirimkan kepada anda salinan dari peluang kerja yang direkrut untuk maksud tersebut, (dengan menggunakan fungsi “invitations to apply for jobs (undangan untuk melamar pekerjaan”).

  • TERBATAS

    Apabila Anda mengatur Profil jobsDB Anda menjadi terbatas, Profil Anda, kecuali untuk riwayat hidup dan rincian kontak Anda, dapat dilihat oleh Para Pemasang Iklan yang mencari pangkalan data Profil jobsDB dan Para Pemasang Iklan dapat memilih untuk mengirimkan kepada Anda sebuah salinan kesempatan kerja di mana mereka sedang melakukan perekrutan untuk pekerjaan tersebut, (dengan menggunakan fungsi “undangan untuk melamar pekerjaan”). Kendati demikian, karena pengaturan privasi Anda, Para Pemasang Iklan tidak dapat membeli akses terhadap profil jobsDB Anda.

  • TERSEMBUNYI

    Apabila Anda mengatur Profil jobsDB Anda menjadi tersembunyi, Profil Anda, seluruhnya tersembunyi (sehingga mencegah Para Pemasang Iklan melihat Profil jobsDB Anda). Profil jobsDB Anda akan disimpan di area ‘Profil’ di Situs dan Anda dapat sewaktu-waktu mengubah pengaturan privasi. Para Pemasang Iklan tidak dapat membeli profil Anda atau mengirimkan kesempatan kerja kepada Anda.

    Para Pemasang Iklan yang menggunakan fungsi undangan untuk melamar pekerjaan hanya akan menerima akses terhadap informasi kontak Anda apabila Anda menanggapi secara langsung undangan kerja yang dikirimkan kepada Anda.

    Apabila profil Anda telah dibeli oleh suatu Pemasang Iklan, Anda telah membalas undangan kerja yang dikirimkan oleh suatu Pemasang Iklan atau Anda telah melamar pekerjaan secara langsung di Situs dengan menggunakan profil Anda, Pemasang Iklan tersebut akan memiliki akses terhadap profil terkini Anda, termasuk rincian kontak Anda (sebagaimana yang diperbarui oleh Anda dari waktu ke waktu) selama jangka waktu satu tahun setelah berakhirnya paket iklan Pemasang Iklan tersebut dengan jobsDB (maksimal 24 bulan) (“Pemasang Iklan yang Berpartisipasi”). Kendati demikian, apabila selama jangka waktu di mana suatu Pemasang Iklan yang Berpartisipasi memiliki akses terhadap profil terkini Anda, Anda kemudian mengubah pengaturan profil Anda menjadi Tersembunyi, Para Pemasang Iklan tidak akan lagi dapat melihat profil Anda, akan tetapi, Para Pemasang Iklan yang Berpartisipasi akan tetap dapat mengakses profil Anda (termasuk nama Anda), akan tetapi tidak lagi dapat melihat alamat surat elektronik, nomor telepon kontak dan riwayat pekerjaan Anda.

    Semua informasi yang diberikan pada saat membuat Profil jobsDB (termasuk nama, riwayat hidup, alamat surat elektronik, nomor telepon, riwayat pekerjaan dan pendidikan Anda) dapat digunakan oleh jobsDB untuk tujuan meningkatkan kesempatan penempatan untuk Anda atau untuk menyesuaikan produk-produk tertentu untuk Anda.

    Apabila Anda membuat Profil jobsDB di Situs jobsDB Indonesia dan memilih pengaturan privasi Standar atau Terbatas, Anda mengizinkan profil Anda untuk dilihat dan/atau diakses oleh Para Pemasang Iklan yang menggunakan situs web dari anggota Grup jobsDB mana pun, yang dapat menyebabkan ditransfernya data pribadi Anda dari Indonesia ke negara-negara lain di mana anggota Grub jobsDB lainnya beroperasi.

    Para Pengguna Terdaftar dapat memodifikasi Profil jobsDB mereka, riwayat hidup mereka atau memodifikasi pilihan privasi terkait dengan Profil jobsDB mereka sewaktu-waktu, dengan memasuki area Profil di Situs.

    Anda juga dapat memilih untuk menghapus Profil jobsDB Anda seluruhnya. Kendati demikian, Profil jobsDB yang dihapus tetap dapat disimpan oleh jobsDB dalam sistem pengujian atau cadangan untuk suatu jangka waktu. jobsDB mempertahankan hak untuk sewaktu-waktu menonaktifkan atau menghapus suatu Profil jobsDB atas kebijaksanaannya semata.

    Para Pemasang Iklan yang memasang iklan pekerjaan pada jobsDB, dan yang membeli Profil jobsDB diminta oleh jobsDB untuk mematuhi semua peraturan perundang-undangan yang terkait yang berkaitan dengan penggunaan dan pengungkapan informasi pribadi. Penggunaan informasi Anda (pribadi atau yang lain) oleh Para Pemasang Iklan tersebut tidak berada dalam kendali jobsDB dan kami tidak dapat menerima tanggung jawab atas perbuatan perusahaan-perusahaan tersebut.

 

Menyimpan daftar Riwayat Hidup Anda

Para Pengguna Terdaftar dapat memilih untuk menyimpan sampai 10 daftar riwayat hidup di akun jobsDB mereka, dan menggunakan daftar riwayat hidup tersebut saat melamar pekerjaan.

Agar dapat memberikan kepada pemasang iklan dengan informasi yang paling sesuai tentang anda (dan bergantung pada pengaturan privasi Profil jobsDB anda), Daftar riwayat hidup utama yang dilampirkan ke Profil jobDB anda juga akan dipindai oleh jobsDB dan konten yang sesuai mungkin ditampilkan kepada para pemasang iklan di database pemasang iklan jobsDB. Jika anda tidak ingin konten dari daftar riwayat hidup anda ditampilkan kepada para pemasang iklan jangan melampirkan daftar riwayat hidup atau jangan memilih Privasi “Standar”. Untuk informasi lebih lanjut tentang bagaimana daftar riwayat hidup anda akan digunakan, lihat pada bagian judul “Profil JobsDB” di atas.

 

Berlangganan Nawala/Materi Promosi/Materi Pemasaran

jobsDB Indonesia dan para afiliasinya dapat dari waktu ke waktu mengirimkan nawala, lowongan pekerjaan dan materi pemasaran kepada para anggota dan Pengguna Situs berdasarkan informasi dan data pribadi yang telah mereka berikan kepada jobsDB Indonesia. jobsDB Indonesia dapat menggunakan data Para Pengguna dalam pemasaran langsung dan jobsDB Indonesia memerlukan izin Para Pengguna (yang termasuk indikasi tidak adanya keberatan) untuk tujuan tersebut. Sehubungan dengan hal tersebut, mohon dicatat bahwa:

(a)

nama, ID dan kata sandi log-in, rincian kontak, usia, jenis kelamin, tanggal lahir, negara tempat tinggal, kewarganegaraan, tingkat pendidikan dan pengalaman kerja Para Pengguna yang disimpan oleh jobsDB Indonesia dari waktu ke waktu dapat digunakan oleh jobsDB Indonesia dan/atau personel atau stafnya yang diberikan kewenangan dalam pemasaran langsung;

(b)

berikut ini adalah kelas layanan, produk dan subjek yang dapat dipasarkan:

i. produk dan layanan terkait perjalanan;
ii. layanan pencarian kerja dan keagenan yang ditawarkan selain oleh jobsDB Indonesia;
iii. berbagai kursus dan program untuk Para Pengguna yang mencari pekerjaan dan peluang karir;
iv. acara khusus yang diadakan oleh jobsDB Indonesia dan para afiliasinya untuk para anggota dan Pengguna, termasuk akan tetapi tidak terbatas pada kursus, lokakarya, dan kompetisi;
v. program penghargaan, loyalitas atau hak istimewa serta produk dan layanan terkait;
vi. penawaran khusus termasuk kupon, diskon, penawaran pembelian grup dan kampanye promosi;
vii. produk dan layanan yang ditawarkan oleh para afiliasi dan pemasang iklan jobsDB Indonesia (nama para afiliasi dan pemasang iklan tersebut dapat ditemukan dalam formulir(-formulir) permohonan untuk produk dan layanan yang bersangkutan, sesuai dengan keadaan);
viii. sumbangan dan iuran untuk tujuan amal dan/atau nirlaba;
(c)

produk, layanan dan subjek tersebut di atas dapat disediakan atau (dalam hal sumbangan dan iuran) diminta oleh jobsDB Indonesia dan/atau;

i. para afiliasi jobsDB Indonesia;
ii. penyedia layanan pihak ketiga yang menyediakan produk, layanan dan subjek yang tercantum dalam ayat (b) di atas; dan
iii. organisasi amal atau nirlaba;
(d)

selain memasarkan layanan, produk, dan subjek tersebut di atas sendiri, jobsDB Indonesia juga bermaksud untuk memberikan data yang diuraikan dalam ayat (a) di atas kepada semua atau setiap orang yang diuraikan dalam ayat (c) di atas untuk digunakan oleh mereka dalam memasarkan layanan, produk dan subjek tersebut, dan jobsDB Indonesia memerlukan izin tertulis Para Pengguna (yang termasuk indikasi tidak adanya keberatan) untuk tujuan tersebut; dan

(e)

jobsDB Indonesia dapat menerima uang atau properti lainnya sebagai imbalan atas pemberian data tersebut kepada orang lain dalam ayat (d) di atas dan, pada saat meminta izin tertulis Para Pengguna sebagaimana yang diuraikan dalam ayat (d) di atas, jobsDB Indonesia akan memberitahukan kepada Para Pengguna apabila jobsDB Indonesia menerima uang apa pun atau properti lainnya sebagai imbalan atas pemberian data tersebut kepada orang lain.

Dalam hal ini, Para Pengguna dapat memilih untuk melakukan sign up atau tidak berlangganan untuk materi tersebut dengan masuk ke halaman web pendaftaran atau pemeliharaan akun pengguna, atau dengan meng-klik tautan otomatis yang tertera pada setiap nawala/pesan atau dengan menghubungi Asisten Layanan Pelanggan jobsDB Indonesia, yang rincian kontaknya tercantum dalam bagian berjudul “Pertanyaan“.


Akses terhadap atau permintaan untuk pengoreksian data

Setiap Pengguna berhak untuk meminta akses terhadap atau melakukan perubahan terhadap informasi dan data pribadinya sendiri yang disimpan oleh jobsDB Indonesia dengan menghubungi Asisten Layanan Pelanggan dari Departemen Layanan Pelanggan jobsDB Indonesia yang rincian kontaknya tercantum dalam bagian berjudul “Pertanyaan”. Dengan tunduk pada ayat di bawah ini, sebagai alternatif, Pengguna dapat sewaktu-waktu menyunting, mengubah atau menghapus informasi dan data pribadinya dengan masuk ke bagian “My jobsDB” di Situs.

Apabila Pengguna ingin mengakses atau mengubah informasi dan data pribadinya, jobsDB Indonesia dapat meminta kepada Pengguna tersebut untuk memberikan rincian pribadi dalam rangka melakukan verifikasi terhadap identitas Pengguna tersebut. Nomor kartu identitas atau nomor paspor atau nomor daftar perusahaan tidak dapat diubah kecuali apabila data tersebut terbukti tidak akurat. jobsDB Indonesia wajib menanggapi permintaan Pengguna dalam jangka waktu 40 hari sejak permintaannya dan jobsDB Indonesia akan berupaya untuk melakukan hal tersebut kapan pun memungkinkan, akan tetapi jobsDB Indonesia mempertahankan hak untuk membebankan biaya yang wajar kepada Pengguna untuk melakukan hal tersebut.


Cookies dan Log Files

jobsDB Indonesia tidak mengumpulkan informasi apa pun yang dapat diidentifikasi secara pribadi dari Para Pengguna mana pun pada saat mereka mengunjungi dan meramban Situs. Pada saat Para Pengguna mengakses Situs, jobsDB Indonesia hanya mencatat kunjungan mereka dan tidak mengumpulkan informasi atau data pribadi mereka. Perangkat lunak server Situs juga akan mencatat server nama domain, alamat serta menelusuri halaman yang dikunjungi oleh Para Pengguna dan menyimpan informasi tersebut dalam “cookies”, serta menghimpun dan menyimpan informasi seperti alamat protokol internet (IP), jenis peramban, referring/exit pages, sistem operasi, date/time stamp, dan data clickstream di log files. Semua hal tersebut dilakukan tanpa Para Pengguna mengetahui bahwa hal tersebut dilakukan.

Para Pengguna dapat memilih untuk menerima atau menolak cookies. Sebagian besar peramban web menerima cookies secara otomatis, akan tetapi, apabila Para Pengguna tersebut menginginkannya, mereka dapat memodifikasi pengaturan peramban mereka masing-masing untuk menolak cookies. Kendati demikian, Para Pengguna harus mencatat bahwa menonaktifkan cookies di peramban dapat menghalangi mereka untuk memperoleh manfaat penuh dari Situs tersebut.

jobsDB Indonesia tidak menautkan informasi dan data yang terkumpul secara otomatis dengan cara yang disebutkan di atas dengan informasi yang dapat diidentifikasi secara pribadi. jobsDB Indonesia biasanya menggunakan informasi dan data yang terkumpul secara otomatis tersebut untuk memperkirakan jumlah pengunjung Situs, menaksir kepopuleran berbagai bagian dari Situs, menelusuri pergerakan Para Pengguna dan jumlah entri dalam kegiatan promosi dan acara khusus jobsDB Indonesia, mengukur pola lalu lintas Para Pengguna serta mengadministrasikan Situs. Informasi dan data yang terkumpul secara otomatis tersebut tidak akan diungkapkan kecuali dan selain yang sesuai dengan bagian berjudul “Pengungkapan atau Transfer Data“.

Selain itu, perusahaan-perusahaan pemasang iklan pihak ketiga kami dapat memasang cookies di beberapa halaman Situs yang dikunjungi oleh Para Pengguna. Cookies tersebut dirancang untuk mengumpulkan informasi yang tidak dapat diidentifikasi secara pribadi dalam rangka menganalisis minat dan pencarian Para Pengguna di Situs kami untuk membantu memberikan iklan yang lebih relevan pada saat Para Pengguna mengunjungi Situs kami dan situs web lain. Informasi yang tidak dapat diidentifikasi secara pribadi yang terkumpul melalui cookies tersebut dapat dibagikan dengan para pihak ketiga lainnya untuk tujuan pengelolaan dan penargetan iklan serta untuk analisis riset pasar.


Tautan ke Situs Web Lain

Situs dapat memberikan tautan ke situs web lain yang tidak dimiliki atau dikendalikan oleh jobsDB, jobsDB Indonesia atau para afiliasinya. Informasi dan data pribadi dari Para Pengguna dapat dikumpulkan di situs web lain tersebut pada saat Para Pengguna mengunjungi situs web tersebut dan memanfaatkan layanan-layanan yang diberikan di dalamnya. Apabila dan pada saat Para Pengguna memutuskan untuk meng-klik iklan atau hipertaut (hyperlink) mana pun di Situs yang memberikan akses kepada Para Pengguna ke situs web lain, perlindungan terhadap informasi dan data pribadi Para Pengguna yang dianggap bersifat pribadi dan rahasia dapat terungkap di situs web lain tersebut.

Para Pengguna yang tidak terdaftar yang memperoleh akses terhadap Situs melalui akun mereka di tools jejaring sosial online (termasuk akan tetapi tidak terbatas pada Facebook, Twitter dan Sina Weibo) dianggap telah menyetujui ketentuan dari Pernyataan Privasi ini, dan data pribadi Para Pengguna tersebut yang diberikan kepada tools jejaring tersebut dapat diperoleh oleh jobsDB Indonesia serta dapat digunakan oleh jobsDB Indonesia dan orang-orang yang diberikan kewenangan oleh jobsDB Indonesia di dalam dan di luar negara Para Pengguna untuk tujuan memberikan layanan dan materi pemasaran kepada Para Pengguna. jobsDB Indonesia dan personel yang diberikan kewenangan oleh pihaknya dapat memperoleh akses dan menggunakan data pribadi yang diperoleh dari Para Pengguna tersebut, dengan tunduk pada ketentuan-ketentuan lain dari Pernyataan Privasi ini.

Pernyataan Privasi ini hanya berlaku terhadap Situs. Para Pengguna diingatkan bahwa Pernyataan Privasi ini tidak memberikan perlindungan terhadap informasi dan data pribadi Para Pengguna yang mungkin terungkap di situs web selain Situs, dan jobsDB Indonesia tidak bertanggung jawab atas praktik-praktik terkait privasi dari situs web lain tersebut. Sangat direkomendasikan kepada Para Pengguna untuk melihat kebijakan privasi dari situs web lain tersebut sebelum menggunakannya.


Testimonials

jobsDB Indonesia memasang testimonials Para Pengguna di Situs, yang mungkin memuat informasi yang dapat diidentifikasi secara pribadi seperti nama Para Pengguna. jobsDB Indonesia telah memperoleh izin dari Para Pengguna untuk memasang nama mereka beserta testimonials mereka sebelum memasang testimonials tersebut.


Keamanan

Keamanan informasi dan data pribadi Para Pengguna adalah hal yang penting bagi jobsDB Indonesia. jobsDB Indonesia akan terus berupaya untuk memastikan bahwa informasi dan data pribadi Para Pengguna akan terlindung dari akses tanpa izin. jobsDB Indonesia telah melaksanakan tindakan elektronik dan manajerial yang sesuai untuk menjaga, melindungi dan mengamankan informasi dan data pribadi Para Pengguna.

Semua informasi dan data pribadi yang diberikan oleh Para Pengguna hanya dapat diakses oleh personel yang diberikan kewenangan oleh jobsDB Indonesia atau pihak-pihak ketiga yang diberikan kewenangan oleh pihaknya, dan personel tersebut akan diinstruksikan untuk mematuhi ketentuan dari Pernyataan Privasi ini pada saat mengakses informasi dan data pribadi tersebut. Para Pengguna dapat merasa yakin bahwa informasi dan data pribadi mereka hanya akan disimpan selama diperlukan untuk mencapai tujuan dari pengumpulan informasi dan data pribadi tersebut. Pengguna yang terdaftar harus menjaga Nama Pengguna dan Kata Sandi uniknya dengan tetap menjaga dan merahasiakannya serta tidak membagikan rincian tersebut dengan siapa pun.

GoodJob Indonesia menggunakan penyedia layanan pihak ketiga untuk memfasilitasi transaksi pembayaran secara elektronik di Situs.

GoodJob Indonesia mengikuti standar industri yang diterima secara umum untuk melindungi informasi dan data pribadi yang diserahkan oleh Para Pengguna ke Situs, baik selama pengiriman maupun setelah informasi dan data pribadi tersebut diterima oleh jobsDB Indonesia. Kendati demikian, tidak ada metode pengiriman melalui Internet, atau metode penyimpanan secara elektronik, yang 100% aman. Oleh karena itu, meskipun jobsDB Indonesia berupaya untuk melindungi informasi dan data pribadi Para Pengguna dari akses tanpa izin, jobsDB Indonesia tidak dapat menjamin keamanan yang mutlak atas hal tersebut.


Penyimpanan Data Pribadi

Segera setelah GoodJob Indonesia memperoleh informasi dan/atau data pribadi Pengguna, informasi dan/atau data tersebut akan disimpan secara aman di sistem jobsDB Indonesia selama jangka waktu yang diperlukan untuk mencapai tujuan pengumpulan data tersebut sebagaimana tercantum di bagian berjudul “Tujuan Pengumpulan Data Pribadi”. Segera setelah terdaftar, Para Pengguna dapat mengakhiri keanggotaannya di Situs dengan menghubungi Asisten Layanan Pelanggan dari Departemen Layanan Pelanggan jobsDB Indonesia, yang rincian kontaknya tercantum di bagian berjudul “Pertanyaan”. jobsDB Indonesia dapat menyimpan informasi pribadi Pengguna bahkan setelah Pengguna yang bersangkutan menutup akunnya apabila penyimpanan diperlukan secara wajar untuk mematuhi kewajiban hukum kami, memenuhi persyaratan berdasarkan peraturan, menyelesaikan sengketa di antara Para Pengguna, mencegah terjadinya penipuan dan penyalahgunaan, atau melaksanakan Pernyataan Privasi ini serta Syarat dan Ketentuan.


Perubahan dalam Pernyataan Privasi ini

GoodJob Indonesia mempertahankan hak untuk sewaktu-waktu melakukan pembaruan, revisi, modifikasi atau perubahan terhadap Pernyataan Privasi ini sebagaimana yang dianggap perlu oleh jobsDB Indonesia, sehingga sangat direkomendasikan kepada Para Pengguna untuk melakukan peninjauan kembali terhadap Pernyataan Privasi ini secara berulang kali. Apabila jobsDB Indonesia memutuskan untuk melakukan pembaruan, revisi, modifikasi atau perubahan terhadap Pernyataan Privasi ini, jobsDB Indonesia akan memasang perubahan-perubahan tersebut pada situs web ini dan/atau tempat-tempat lain yang dianggap sesuai oleh jobsDB Indonesia, sehingga Para Pengguna akan mengetahui informasi apa saja yang dikumpulkan oleh jobsDB Indonesia, bagaimana jobsDB Indonesia menggunakannya, dan dalam keadaan apa, apabila ada, jobsDB Indonesia mengungkapkannya.

Apabila GoodJobIndonesia melakukan perubahan materiil terhadap Pernyataan Privasi ini, jobsDB Indonesia akan memberitahukan kepada Para Pengguna di halaman web ini, melalui surat elektronik, atau dengan pemberitahuan di halaman awal (home page) jobsDB Indonesia.

Perubahan terhadap Pernyataan Privasi ini akan mulai berlaku sejak waktu di mana jobsDB Indonesia memasang perubahan tersebut di halaman web ini. Penggunaan Situs dan layanan secara berkelanjutan di Situs oleh Para Pengguna merupakan penerimaan atas perubahan-perubahan terhadap Pernyataan Privasi ini.


Hukum yang Berlaku dan Yurisdiksi

Pernyataan Privasi ini dan setiap sengketa atau permasalahan yang timbul karena atau terkait dengan penggunaan Situs diatur oleh dan ditafsirkan sesuai dengan hukum Republik Indonesia.

Setiap sengketa, kontroversi atau klaim yang timbul karena atau terkait dengan Pernyataan Privasi ini termasuk keabsahan, ketidakabsahan, pelanggaran atau pengakhirannya, harus diajukan kepada dan diselesaikan secara final melalui arbitrase sesuai dengan Aturan BANI – Badan Arbitrase Nasional Indonesia yang berlaku pada saat ini dan sebagaimana yang dapat diubah dengan sisa isi Klausul ini:

a)

Tempat arbitrase adalah di Jakarta.

b)

Terdiri atas tiga orang arbiter, yang seorang di antaranya ditunjuk oleh jobsDB Indonesia, arbiter lainnya ditunjuk oleh pihak(-pihak) lain yang bersengketa dan dua orang arbiter tersebut selanjutnya secara bersama-sama menunjuk arbiter ketiga yang akan menjadi Ketua dewan arbiter.

c)

Bahasa yang digunakan dalam proses hukum arbitrase adalah bahasa Inggris.

Apabila terjadi pelanggaran apa pun terhadap Pernyataan Privasi ini oleh suatu pihak, para arbiter akan terikat dengan aturan hukum yang ketat dalam membuat keputusannya dan tidak diperkenankan untuk membacakan putusan atas dasar prinsip keadilan.

Putusan arbitrase yang dibuat dan dikeluarkan oleh (para) arbiter bersifat final, mengikat dan tidak dapat diganggu gugat serta dapat digunakan sebagai dasar putusan atas putusan tersebut di Republik Indonesia atau di mana pun.


Bahasa

Pernyataan ini dibuat dan disepakati dalam bahasa Inggris yang merupakan bahasa yang berlaku. Sebagaimana yang diwajibkan oleh peraturan perundang-undangan yang berlaku, Pernyataan Privasi ini dapat diterjemahkan ke dalam bahasa lain. Apabila terdapat ketidaksesuaian antara versi bahasa Inggris dan versi bahasa lain, yang berlaku atas ketidaksesuaian tersebut adalah versi bahasa Inggris dan versi bahasa lain tersebut harus diubah sesuai dengan versi bahasa Inggrisnya agar mencerminkan makna dari versi bahasa Inggrisnya. Para Pengguna dengan ini berjanji bahwa mereka telah membaca Pernyataan Privasi ini dan telah memahami isinya dalam bahasa Inggris.


Pertanyaan

Apabila Anda memiliki pertanyaan terkait dengan Pernyataan Privasi ini, mohon untuk mengirimkan surat elektronik ke cs@GoodJob.co.id, menghubungi nomor +62 21 3002 8899 atau mengirimkan surat kepada kami di alamat berikut ini: